Biografi Visual Dewa Batuan

Buku Biografi Visual Dewa Batuan memuat kisah perjalanan hidup Dewa Batuan―maestro seni lukis mandala―mulai dari kelahiran, kehidupan sosial, sudut pandang keluarga dan kerabat, kekaryaan, hingga konsep mandala yang diusung oleh Dewa Batuan. Biografi visual dipilih sebagai bentuk penyajian karena di dalam buku ini memuat informasi mengenai penggalan kisah hidup Dewa Batuan hingga karya-karya mandala dari Dewa Batuan yang disajikan tidak hanya dalam teks, namun juga menekankan pada materi visual. Proses penulisan buku ini dilakukan selama satu tahun, melalui proses riset panjang mengenai tulisan dan karya mandala peninggalan Dewa Batuan, yang dilengkapi kembali dengan wawancara bersama keluarga dan kerabat terdekat.

Penerbitan Buku Biografi Visual Dewa Batuan didukung oleh Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan melalui Program Pemanfaatan Hasil Kelola Dana Abadi Kebudayaan Tahun 2022.


ISBN: 978-623-99696-3-9

Penulis :
Desak Putu Yogi Antari Tirta Yasa
Gede Basuyoga Prabhawita
I Kadek Puriartha
I Dewa Nyoman Batuan

  

Editor :
I Gusti Ngurah Wirawan

Desain Sampul
I Gusti Ngurah Wirawan

Ukuran buku
19,8 x 22, 7 cm

Pemesanan
Desak Putu Yogi Antari Tirta Yasa
+62 877-6030-5489

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *